Mahasiswa Prodi Pendidikan Bahasa Arab UIN FAS Raih Juara 3 Ghina Araby Se- Sumatera

Bengkulu, Jejakkeadilan.com – Mahasiswa Prodi Pendidikan Bahasa Arab UIN Fatmawati Sukarno Bengkulu mengikuti ajang perlombaan dalam rangka Silaturahmi Mahasiswa Bahasa Arab Se- Sumatera ke IX (SIMBA KE IX). Selasa (01/03/2022).

Peserta yang hadir dan mengikuti kegiatan kurang lebih 555 orang dari berbagai Perguruan Tinggi Se- Sumatera dengan tema Mempererat Ukhuwah, Tingkatkan Kreativitas, Stabilitas, dan Produktifitas Mahasiswa Bahasa Arab Se- Sumatera yang dilaksanakan pada tanggal 21-23 Februari 2022 di Pekan Baru Riau.

Beberapa cabang perlombaan yang diadakan yakni Puisi Bahasa Arab, Debat Bahasa Arab, Ghina Araby, Cerdas Cermat, Insya’ Araby, MQK, Kaligrafi , pidato taqhdim Qisosh, dan Qiratul Akhbar.

UIN FAS Bengkulu mengutus 5 orang Mahasiswa ke perlomban. Salah satunya Dalilah Khariyyah, juara 3 dalam lomba Ghina Araby.

Dalilah Khariyyah mengatakan, perlombaan diadakan secara langsung dan terbuka dengan penampilan lagu yang sudah diterjemahkan dalam Bahasa Arab, beberapa aspek perlombaan yang dinilai, seperti penampilan, kostum, vokal, penerjemahan Bahasa Arab, dan juga penguasaan panggung.

Koordinator Prodi Pendidikan Bahasa Arab, Rudi mengatakan sangat mengapresiasi dan mendukung penuh Mahasiswa prodi Bahasa Arab yang sudah membawa nama kampus ke ranah luar dan mendapatkan juara 3.

Lanjutnya, Rudi sangat bersyukur dari ke 5 Mahasiswa yang ikut pada ajang perlombaan bisa meraih juara 3 Se – Sumatera. Kemudian untuk kedepan lebih bisa meningkatkan kemampuan dan kreativitas dalam mengikuti event – event perlombaan baik didalam maupun diluar universitas. (Hms/Jn)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *