Bengkulu, jejakkeadilan.com – Kinerja Gubernur dan Wakil Gubernur Bengkulu dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pembangunan di Provinsi Bengkulu pada tahun lalu dinilai baik. Meskipun demikian, sebanyak 17 catatan ataupun rekomendasi tetap diberikan DPRD Provinsi Bengkulu terhadap Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) Gubernur Bengkulu tahun 2021.
“Setelah mengkaji, mengevaluasi dan merekomendasikan dokumen LKPJ, secara kelembagaan kita menilai dan berkesimpulan bahwa kinerja Gubernur dan Wagub dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pembangunan pada tahun lalu baik,” ungkap anggota DPRD Provinsi Bengkulu, Dempo Xler, S.Ip, M. AP.
Hanya saja, lanjut Dempo, masih ada beberapa capaian yang belum optimal. Sehingga pihaknya tetap memberikan catatan-catatan. Karena, pasti ada tantangan yang dihadapi dalam implementasinya. “Apalagi pada tahun lalu pandemi Covid-19 belum berakhir. Dengan catatan itu, tentunya dapat menjadi bahan perbaikan kedepan,” kata Dempo.
Menurutnya, untuk mewujudkan peningkatan kualitas penyelenggaraan pemerintahan daerah ditengah-tengah kendala, pihaknya menargetkan rekomendasi yang diberikan bisa menjadi jalan keluar atau solusi. “Terdapat 17 catatan-catatan dan rekomendasi atas nama lembaga DPRD terhadap LKPJ Gubernur,” tegas Dempo.
Diantaranya, sambung Dempo, dari penyelenggaraan pemerintahan daerah selama tahun 2021, DPRD melihat beberapa permasalahan strategis yang perlu menjadi perhatian. “Seperti masih banyak capaian target kinerja pembangunan daerah yang ditetapkan dalam PPJMD, belum dapat diwujudkan. Termasuk dalam fokus pembangunan daerah,” ujarnya.
Sementara itu, Sekdaprov Bengkulu, Drs. Hamka Sabri, M.Si mengatakan, pihaknya mengapresiasi DPRD yang telah merampungkan pembahasan LKPJ. “Berkaitan dengan catatan dan rekomendasi yang diberikan, tentunya bakal ditindaklanjuti. Karena bagaimanapun juga itu untuk perbaikan kedepan,” demikian Hamka. (adv)
3 Komentar