Bengkulu Utara – Anggota Bahbinkamtibmas Polsek Ketahun Aipda Respon Sory, gotong royong bersama warga membantu memperbaiki rumah Bapak Katino yang rusak akibat tertimpa pohon tumbang, yang terletak di Desa Sumber Mulya RT 09 Kadun 02 Kecamatan Pinang Raya Kabupaten Bengkulu Utara.
Musibah itu terjadi pada hari Minggu (23/07/2023) Sekitar pukul 19.30 WIB akibat cuaca ekstrim hujan deras dan angin kencang sehingga rumah bagian dapur korban yang terbuat dari kayu tertimpa pohon kayu bawang.
Pada Saat kejadian bapak Katino sedang melaksanakan shalat di masjid sedangkan istri korban di rumah sendirian, dengan adanya suara kencang yang menimpa rumah korban, istrinya pun langsung memberi tau bapak Katino.
Sekira pukul 08.00 WIB Perangkat Desa Sumber Mulya melaporkan kejadian tersebut ke Bhabinkamtibmas Polsek ketahun, setelah mengetahui kejadian tersebut Bhabinkamtibmas langsung mendatangi lokasi kejadian tersebut.
Masyarakat sekitar langsung berbondong-bondong dengan cara gotong royong membantu korban memperbaiki rumah yang ketimpa pohon tersebut, Senin (24/07/2023).
“Beruntung dari insiden ini tidak ada korban jiwa, namun kerugian materil ditapsir oleh pemilik rumah sekitar Rp.8.000.000” kata Bhabinkamtibmas Polsek Ketahun.