FRB: Stop Mencemarkan Nama Baik JWW Sebagai Delegasi Papua di Kabinet Indonesia Maju

FRB: Stop Mencemarkan Nama Baik JWW Sebagai Delegasi Papua di Kabinet Indonesia Maju

NABIRE – Kelompok yang menamakan Fron Pemerhati Papua yang gelar demo di Mabespolri dan Kejaksaan Agung untuk desak John Wempi Wetipo dicopot dari Wakil Menteri Dalam Negeri adalah kelompok kecil yang tidak paham dan tidak punya bukti yang kongkrit. Mereka asal tuduh. Mereka kelompok massa bayaran. Jika masih ngotot kami akan laporkan mereka atas tindakan pencemaran nama baik terhadap Tokoh Papua, John Wempi Wetipo.

Hal ini ditegaskan Kordinator Forum Rakyat Biasa (FRB) Papua, Jeckson Ikomou kepada media ini Minggu, (30/7).

Bacaan Lainnya

“Kelompok ini sesungguhnya bukan asal dari Papua tetapi mereka ini kelompok massa bayaran yang hanya cari makan di Jakarta, ” tegasnya.

Mereka menggelar demo tetapi mereka tidak punya bukti data yang bisa dibuktikan secara hukum. Hal ini kemudian bisa di pidanakan dengan pidana pencemaran nama baik pejabat publik dan dikenakan Pasal 310 dan Pasal 311 KUHP tentang pencemaran nama baik, “bebernya.

“Kalau mereka masih saja melakukan tindakan pencemaran nama baik terhadap anak adat Papua saat ini sedang duduki di level kementerian maka kami siap laporkan atas tuduhan kelompok itu,” tegas Ikomou.

Oleh karena itu, Forum Rakyat Biasa menegaskan , “hentikan narasi -narasi liar yang terkesan merusak nama baik pejabat asal Papua yang sedang menduduki ditingkat Nasional.

Sebab, Bapak John Wempi Wetipo adalah tokoh Papua. Maka kami menegaskan lagi kepada kelompok yang gelar demo tolong hargai Tokoh kami dari Papua.

Selain itu, Kata Ikomou, terlepas hal diatas ada pihak lain juga menyebarkan narasi yang menyesatkan publik tentang kedudukan Pak JWW merupakan narasi tidak benar atau hoax maka diminta kepada semua publik bahwa jangan mudah percaya dan terprovokasi dengan informasi hoax selama ini. (JK/PT).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

1 Komentar

  1. Ping-balik: pompe de caldura aer