Kapolsek Seluma Hadiri Deklarasi Damai Pilkades Serentak di wilayah Kecamatan Seluma

Seluma – Kapolsek Seluma AKP Sukari, S.E., menghadiri Deklarasi Damai Pilkades Serentak di wilayah Kecamatan Seluma Selatan Kabupaten Seluma yang dilaksanakan di Aula Kantor camat Seluma Selatan, Selasa (1/08/2023) pukul 09.00 WIB s/d selesai.

Deklarasi damai pilkades serentak di wilayah Kecamatan Seluma Selatan Kabupaten Seluma dilaksanakan agar masing masing calon kepala desa dapat menjaga situasi kamtibmas dalam pelaksanaan pilkades berjalan dalam keadaan aman dan damai.

Adapun desa di wilayah Kecamatan Seluma Selatan Kabupaten Seluma yang melaksanakan pemilihan kepala desa secra serentak yakni Desa Padang Merbau dan Desa Pasar Seluma.

Hadir juga dalam kegiatan tersebut Camat Seluma Selatan Miri Arianto,S.E, Danramil 0425 Tais diwakili oleh Rudi Yanto Babinsa, Bhabinkamtibmas Kecamatan Seluma Selatan, Para calon kepala desa di wilayah kecamatan Seluma Selatan Desa Pasar Seluma 2 orang dan Desa Padang Merbau 3 orang Hadir Lengkap, Ketua panitia pemilihan Kepala desa di wilayah kecamatan Seluma Selatan Berjumlah 2 orang Hadir Lengkap.

“Pilkades sangat berbeda dengan pilkada ataupun Pilpres, karena tensi Pilkades lebih terasa dan pasti pendukung merasa ada hubungan keluarga dari para calon kepala desa, maka dari itu mari kita bersama untuk menjaga Kamtibmas agar kondusif di Pilkades nanti, karena bertindak anarkis pastinya akan merugikan diri sendiri,” jelas Kapolsek Seluma.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

1 Komentar