Seluma – Kapolsek Sukaraja diwakili Bhabinkamtibmas Polsek Sukaraja Polres Seluma Aipda Ratno Permono menghadiri undangan kegiatan Calender of event kabupaten Seluma 2023 ‘Festival Pencak Serawai’ di desa Cahaya Negeri Kecamatan Sukaraja Kabupaten Seluma dalam rangka memperingati HUT Republik Indonesia ke 78. Kegiatan dilaksanakan pada hari Senin (14/08/2023) pukul 09.00 WIB s/d selesai di Lapangan Bola Desa Cahaya Negeri Kecamatan Sukaraja Kabupaten Seluma. Kegiatan ‘Festival Pencak Serawai’ ini dihadiri oleh Bupati Seluma Erwin Oktavian, S.E., PLH Danramil 425-03/AP Kapten Kav Dedy Iskandar, Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Bengkulu Saidirman, S.E., M.Si, Ketua komisi I DPRD Provinsi Bengkulu Jonaidi.Sp, Ketua BMA Eks Sukaraja Mastawi dan tamu undangan lainnya. Disampaiakan Kapolsek Sukaraja melalui Bhabinkamtibmas Polsek Sukaraja Polres Seluma Aipda Ratno Permono Kegiatan Calender of event Kabupaten Seluma 2023 “Festival Pencak Silat Serawai” merupakan program Bupati Seluma tahun 2023 dengan tujuan melestarikan serta mempromosikan kebudayaan Adat istiadat Serawai yang ada kabupaten Seluma. Pada kesempatan tersebut Gubernur Bengkulu yang diwakili Kepala Dinas pendidikan dan kebudayaan propinsi Seluma menyampaikan agar masyarakat khususnya para pemuda untuk selalu melestarikan kebudayaan yang baik dan sudah diwariskan turun temurun agar tidak hilang atau punah, sekaligus membuka acara festival Pencak Serawai Kabupaten Seluma. “Kegiatan dilanjutkan dengan Sarasehan kepada Narasumber Festival Pencak Serawai kabupaten Seluma dan dilanjutkan penampilan Pencak Serawai dari 3 kecamatan yaitu Kecamatan Lubuk Sandi, Kecamatan Air Periukan dan Kecacamatan Sukaraja,” pungkas Aipda Ratno Permono.
Bhabinkamtibmas Polsek Sukaraja Hadiri Undangan Kegiatan Festival Pencak Serawai

2 Komentar