Site icon Jejak Keadilan

Koordinasi Terkait Pengamanan Pemilu 2024, Kapolres Selum Terima Kunjungan Silaturahmi dari Bawaslu

Seluma – Kapolres Seluma terima kenjungan silahturahami yang dilaksanakan oleh Bawaslu Kabupaten Seluma, Jumat (15/09/2023).

Kegiatan silahturahmi di laksanakan di Ruang Kapolres Seluma.

Silaturahmi ini dilaksanakan oleh Ketua Bawaslu Kabupaten Seluma Gandi Indah Jaya, M. Sos, didampingi oleh Komisioner Bawaslu divisi penanganan pelanggaran dan penyelesaian sengketa sdr. Dahlian, S.Pd dan Komisioner Bawaslu Divisi Hukum, pencegahan, partisipasi masyarakat dan hubungan Masyarakat Medy Zalega, S. Sos,i.

Silaturahmi Bawaslu Kab. Seluma diterima langsung oleh Kapolres Seluma AKBP Arif Eko Prastyo, S.I.K., M.H., didampingi oleh Kabag Ops Polres Seluma AKP Yudha Setiawan, S.H., Kasat Reskrim Polres Seluma Iptu Dwi Wardoyo, S.H., M.H., dan Kasat Intelkam Polres Seluma Iptu Trio Gufi Putra, S.H.

Ketua Bawaslu Kabupaten Seluma Gandi Indah Jaya, M. Sos., menyampaikan Permohonan maaf kegiatan silaturahmi yang baru bisa dilaksanakan sekarang sehubungan dengan banyaknya kegiatan Internal Bawaslu pasca kegiatan pelantikan dan pengambilan sumpah.

Dalam sambang tersebut, Ketua Bawaslu meminta bantuan, dukungan kepada Kapolres Seluma untuk senantiasa bersinergi dalam setiap tahapan Pemilu tahun 2024 khususnya dalam bidang Pengawasan proses Pemilu.

Kapolres Seluma AKBP Arif Eko Prastyo, S.I.K., M.H., menyampaikan ucapan selamat Kepada Komisioner Bawaslu Kabupaten Seluma terpilih periode 2023-2028.

“Polres Seluma senantiasa akan selalu mendukung setiap program kegiatan yang dilaksanakan oleh Bawaslu Kabupaten Seluma. Apabila terdapat permasalahan dalam pengawasan Pemilu diharapkan untuk segera berkomunikasi guna mengantisipasi timbulnya gejolak Kamtibmas di wilayah Kabupaten Seluma,” kata Kapolres.

Dengan adanya silaturahmi ini diharapkan hubungan antara Bawaslu dan Polres Seluma dapat semakin lebih erat.

Exit mobile version