Site icon Jejak Keadilan

Personel Polresta Bengkulu Datangi dan Cek Lokasi TKP Kebakaran di Kelurahan Bentiring

Bengkulu – Piket Pawas, Piket SPKT Polresta Bengkulu dan Piket fungsi Polresta Bengkulu Polda Bengkulu, datangi kejadian kebakaran di Jalan Semeru 21 RT 005 RW 005 Kelurahan Bentiring Permai Kecamatan Muara Bangkahulu, Senin (16/10/2023).

Mendapat Informasi bahwa telah terjadi kebakaran di salah satu rumah warga, di jalan Semeru 21 Rt 005 Rw 005 Kel. Bentiring Permai Kec. Muara Bangkahulu Piket Pawas Ipda. Widodo , KSPK 3 Aipda Budi Yanto (KSPK 3) dan piket fungsi beserta Tim Iden/inavis/forensik Polresta Bengkulu segera merapat ke lokasi kejadian , selanjut nya melakukan tindakan Kepolisian (olah TKP)

Sesampainya di TKP, Personel Polresta dan Patroli Polsek Muara Bangkahulu melaksanakan pul Baket di seputaran TKP Kebakaran dengan identitas pemilik Rumah An. Fristado (Olek)35 Tahun Karyawan Swasta.

Atas Kejadian tersebut Tim Piket fungsi Polresta Bengkulu melakukan tindakan Kepolisian awal dengan pul baket yang didapat bahwa kejadian kebakaran tersebut tidak terdapatnya korban jiwa, pada saat terjadinya kebakaran rumah dalam keadaan kosong, untuk total kerugian belum dapat ditafsirkan, dan penyebab kebakaran belum dapat diketahui dan masih dalam penyelidikan.

Exit mobile version