Minggu Kasih, Polsek Ketahun Dengar Keluhan Masyarakat

Bengkulu Utara – Sebagai upaya untuk menyerap secara langsung keluhan dari masyarakat, Kanit Binmas Polsek Ketahun menggelar kegiatan ‘Minggu Kasih’, di Desa Urai Kec.Ketahun Kab.Bengkulu Utara Minggu pagi (08/04/2024).

‘Minggu Kasih’ sendiri merupakan program prioritas Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo yang dilaksanakan dari tingkat Polda, Polres, hingga Polsek dan juga merupakan program lanjutan Quick Wins Presisi.Kapolres Bengkulu Utara AKBP Lambe Patabang Birana S.I.K., M.H., melalui Kapolsek Ketahun Iptu Freddy Simaremare, S.H., menjelaskan, bahwa kegiatan Minggu Kasih ini dilaksanakan di Desa Giri Kencan yang dihadiri kurang lebih 3 orang tersebut untuk mendengar secara langsung curhatan dari masyarakat mengenai saran, kritikan, masukan serta aduan dari masyarakat terkait dengan pelayanan Kepolisian khususnya Polsek Ketahun.“Program ‘Minggu Kasih’ ini merupakan bentuk interaksi secara langsung Polri dengan masyarakat untuk mendengarkan saran, kritikan, masukan serta aduan masyarakat” terang Kapolsek Ketahun.