Site icon Jejak Keadilan

AMPG: Kemenangan ROMER Kemenangan Masyarakat Bengkulu

Ketua Angkatan Muda Partai Golkar (AMPG) Provinsi Bengkulu, Heru Saputra

Bengkulu, jejakkeadilan.com– Ketua Angkatan Muda Partai Golkar (AMPG) Provinsi Bengkulu, Heru Saputra menyampaikan optimis Pasangan calon (Paslon) Rohidin Mersyah dan Meriani (ROMER) adalah pemenang dalam Pilgub Bengkulu 2024.

“Kami yakin Paslon ROMER bisa menang dalam Pilgub yang hanya dua pasang kandidat,” kata Heru kepada RMOLBengkulu, Minggu (01/9).

Kemudian Heru juga mengajak masyarakat Provinsi Bengkulu untuk menyambut gembira pesta demokrasi ini.

“Kemenangan ROMER adalah kemenangan masyarakat Provinsi Bengkulu,” tegas Heru.

Diketahui Paslon ROMER dengan tagline ‘Optimis Bengkulu Maju’ ini diusung Partai Golongan Karya (Golkar), Hati Nurani Rakyat (Hanura), Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Perindo, PSI.

Sedangkan Pasangan Helmi Hasan-Mian diusung oleh PAN, PDIP, PKB, Gerindra, Demokrat, NasDem, dan Gelora.

Exit mobile version