Bengkulu – KPU Provinsi Bengkulu bekerja sama dengan Bengkulutoday.com menggelar acara sosialisasi Pilkada 2024 dengan tema “Melalui Pilkada, Kita Wujudkan Demokrasi Bermartabat”. Kegiatan yang dilaksanakan pada hari ini bertujuan untuk meningkatkan partisipasi pemilih dan menyukseskan Pilkada yang jujur, adil, dan bermartabat.
Pemimpin Redaksi Bengkulutoday.com, Wibowo Susilo, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan sinergi yang kuat antara media dan penyelenggara pemilu.
“Sinergi antara Bengkulutoday.com dan KPU Provinsi Bengkulu merupakan langkah penting untuk mendorong kesadaran masyarakat agar terlibat aktif dalam Pilkada 2024,” ujarnya, di Cafe Siber, Senin siang (30/9).
Wibowo juga menekankan pentingnya peran media dalam menyebarluaskan informasi yang objektif dan terpercaya demi meningkatkan partisipasi masyarakat.
Hadir sebagai narasumber, Ahmad Abbas Mustofa, akademisi dari UIN Fatmawati Sukarno Bengkulu, turut memberikan pandangannya terkait pentingnya menjaga proses demokrasi yang bermartabat.
“Mengawal demokrasi adalah tanggung jawab kita bersama. Pilkada yang bermartabat harus tercapai melalui komitmen semua pihak, mulai dari penyelenggara, pemilih, hingga calon pemimpin,” kata Ahmad Abbas.
Ia juga menekankan bahwa demokrasi yang sehat akan melahirkan pemimpin yang berintegritas dan mampu membawa perubahan positif bagi daerah.
Acara ini diharapkan dapat menjadi pemantik semangat masyarakat Bengkulu untuk lebih peduli dan aktif berpartisipasi dalam Pilkada 2024 mendatang.