RH Cup 2 Open Race Siap Panaskan Arena Balap, Total Hadiah Rp 21 Juta, Ini Jadwalnya

RH Cup 2 Open Race Siap Panaskan Arena Balap

Bengkulu Selatan, JejakKeadilan.com – Dunia balap mini 4WD di Bengkulu Selatan (BS) kembali menggeliat dengan kehadiran kompetisi yang paling dinanti-nantikan tahun ini. Kompetisi balap mobil Tamiya tersebut bertajuk RH Cup 2 Open Race.

Adapun acara tersebut digelar pada tanggal 16-17 November 2024 di Gedung Pemuda, dengan harapan event ini menjadi magnet bagi para penggemar balap mini 4WD dari seluruh pelosok daerah.

Bacaan Lainnya

Adapun total hadiah yang disiapkan sangat menggiurkan hingga Rp 21 juta rupiah. Tentunya dengan hadiah tersebut kompetisi ini siap menghadirkan pertarungan seru di lintasan Twin Tracks yang telah dipersiapkan khusus untuk menantang keahlian para peserta.

Adapun adu kencang Tamiya di lintasan tersebut menggunakan format balap open race dan peraturan IDC tuned. Sehingga peserta akan berlomba menaklukkan lintasan kembar yang didesain menantang.

Para tim dengan maksimum lima anggota akan berhadapan dalam adu cepat dan strategi. Beradu kencang menghadapi tikungan tajam dan lintasan lurus yang panjang tentunya akan sangat menantang.

“Tentunya kami telah mempersiapkan segalanya dengan sangat matang, mulai dari desain trek hingga sistem keamanan. RH Cup kali ini bukan hanya sekedar perlombaan, ini adalah ajang pembuktian bagi para pecinta mini 4WD atau Tamiya,” ujar Owner RH Cup 2 Open Race, Robby Herman kepada BE pada Sabtu 9 November 2024.

Robby menjelaskan juara pertama berhak membawa pulang hadiah sebesar Rp 5 juta rupiah, diikuti dengan hadiah-hadiah lainnya untuk posisi kedua hingga keenam.

“Nantinya juga akan ada penghargaan khusus untuk Best Race dan BTO (Best Time Overall, red) yang akan mendapatkan hadiah masing-masing sebesar Rp 1 juta rupiah,” sambungnya.

Robby juga mengatakan ada tawaran early bird senilai Rp 1,1 rupiah untuk enam paket, ditambah satu paket gratis. Tentunya tawaran tersebut menjadi daya tarik tersendiri bagi peserta yang ingin memastikan tempat mereka lebih awal.

“Acara ini didukung penuh oleh komunitas balap yang ada di Bengkulu Selatan dan berbagai sponsor, termasuk Alltar, Dragon Evolution, Ria Arena dan Toko Emas Rahmat dan Motus. Mereka turut memeriahkan dan memastikan bahwa acara ini berjalan lancar,” sampainya.

Lebih jauh Robby mengatakan tahun lalu semangat para peserta dan penonton sudah terlihat. Sehingga tahun ini gelaran balap Tamiya tersebut akan digelar lebih besar, lebih baik, dan tentunya lebih menegangkan. (**)