Kaur – Bhabinkamtibmas Polsek Nasal, Aipda Prengki, melaksanakan kegiatan sambang dan Door-to-Door System (DDS) di Desa Air Palawan, Kecamatan Nasal, Kabupaten Kaur. Kegiatan ini berlangsung pada Rabu pagi sekitar pukul 10.30 WIB hingga selesai, 11 Desember 2024.
Dalam kegiatan tersebut, Aipda Prengki menyampaikan beberapa imbauan penting kepada masyarakat untuk meningkatkan keamanan dan kesejahteraan warga. Salah satu poin utama adalah mengingatkan pengendara sepeda motor agar mematuhi kelengkapan berkendara, seperti memasang kaca spion, menggunakan pelat nomor kendaraan, serta membawa Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK) dan Surat Izin Mengemudi (SIM) saat berkendara.
Selain itu, ia mengimbau warga agar lebih berhati-hati saat memarkirkan kendaraan, terutama ketika bekerja di kebun. “Jangan sembarang memarkir kendaraan di tempat sepi untuk menghindari tindak pencurian kendaraan bermotor (curanmor),” pesannya.
Aipda Prengki juga memberikan saran kepada para petani untuk menanam sayuran di sela-sela tanaman utama. Langkah ini diharapkan dapat membantu memenuhi kebutuhan sehari-hari serta meningkatkan penghasilan keluarga.
Tak hanya itu, ia mengingatkan warga untuk segera melapor ke Bhabinkamtibmas atau Polsek Nasal jika terjadi tindak pidana, banjir, atau tanah longsor di wilayah mereka. Imbauan ini diharapkan dapat mempercepat penanganan dan menjaga keamanan serta kenyamanan lingkungan.
Kegiatan sambang ini disambut baik oleh warga Desa Air Palawan. Mereka merasa lebih aman dan mendapat wawasan baru tentang pentingnya menjaga keamanan pribadi dan lingkungan. Aipda Prengki berharap melalui kegiatan ini, masyarakat semakin sadar akan pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban bersama.