Lebong Masih Stabil Ketersediaan Bahan Pokok, Team Polres Lebong Masih Semangat ” Blusukan ” Di Wilayah Pasar Lebong

Jejakkeadilan. Com-Lebong
Unit Tipider Satreskrim Polres Lebong Polda Bengkulu melakukan kegiatan Pengawasan dan Pemantauan Harga Bahan Pangan, Bahan Kebutuhan Penunjang lainnya serta ketersediaan Bahan Pokok, harga Gas LPG dan BBM di wilayah Kabupaten Lebong, Jumat, (14/03/2025) Pukul 09.00 Wib.

Kapolres Lebong AKBP Awilzan, melalui Kanit Tipidter Ipda Wiwin Nopriansah mengatakan, pihaknya melakukan pengecekan harga dan ketersediaan bahan pokok Sembako untuk memastikan harga dan ketersediaan bahan pokok Sembako stabil.

“Kami terus melakukan pengawasan agar tidak ada kecurangan dan gejolak harga yang merugikan masyarakat, memang ada pergerakan harga naik namun tida terlalu signifikan masih dalam bentuk kewajaran,” ujar Kanit Tipidter.

Personil Satreskrim Polres Lebong melakukan pengecekan harga dan ketersediaan bahan pokok sembako ke sentra ekonomi dan dari hasil pengecekan, baik harga maupun ketersediaan masih stabil.

Selain itu, Satreskrim Polres Lebong juga memberi imbauan kepada pedagang untuk tidak melakukan praktik- praktik yang merugikan konsumen, seperti penimbunan atau penjualan dengan harga yang tidak wajar. Langkah-langkah tersebut bertujuan untuk menciptakan kondisi yang kondusif bagi masyarakat dalam memenuhi kebutuhan pokok.(Ar)