Kaur, Jejakkeadilan.com – Setelah Sekian lama dilaksanakan Tes Pegawai Pemerintahan dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Kabupaten Kaur tahun 2024 sudah Selesai. Kini tinggal menunggu pengumuman kelulusan bagi peserta.
Untuk pengumuman sudah dijadwalkan Pada Hari Selasa tanggal 24 Desember – Selasa tanggal 31 Desember 2024 mendatang. Untuk kepastian akan menunggu petunjuk dari BKN Regional 7 Palembang. MINGGU (15/12/2024).
Tes PPPK Kabupaten Kaur bertempat di UPT BKN Bengkulu, jumlah peserta yang mengikuti tes sebanyak 1.050 orang.
“Pengumuman kelulusan PPPK akan menunggu arahan atau petunjuk BKN regional 7 Palembang. Perkiraan sementara dari jadwal awal 24 – 31 Desember 2024,” Kata Kepala BKPSDM Kaur Sifrihadi, SH, MM, Minggu 15 Desember 2024.
Dikatakannya, tes PPPK Kabupaten Kaur tahun 2024 sebanyak 1.050 peserta, sedangkan sebelumnya jumlah peserta 1.053, adanya pengurangan jumlah peserta karena ada 3 peserta yang tidak hadir.
Adapun rincian peserta tes PPPK tahun 2024, formasi teknis 687 peserta, formasi guru 178 peserta dan kesehatan 188 peserta.
Untuk jumlah kuota PPPK tahun 2024 sebanyak 500 formasi. Dengan rincian, teknis 310 formasi, Guru 150 formasi dan Kesehatan 40 formasi.
Lanjutnya, setelah pengumuman kelulusan peserta yang dinyatakan lulus akan melengkapi persyaratan untuk NI PPPK.
Setelah persyaratan lengkap, peserta PPPK akan diberikan SK serta akan ditempatkan sesuai dengan tempat tugas atau pelamar yang dilakukan saat tes.
Sedangkan untuk guru akan ditempatkan di sekolah-sekolah yang membutuhkan atau kekurangan guru yang ada di wilayah Kabupaten Kaur.
Ditambahkannya, untuk CPNS Kabupaten Kaur pengumuman juga akan menunggu petunjuk dari BKN Regional 7 Palembang
Juga peserta CPNS yang dinyatakan lulus nantinya akan diminta untuk melengkapi berkas dan juga akan diajukan pembuatan NIP.
Seluruh peserta PPPK dan CPNS yang dinyatakan lulus akan mendapatkan SK serta akan ditempatkan sesuai dengan kebutuhan.
Tentu dengan pengangkatan PPPK dan CPNS, akan bisa meningkatkan pelayanan bagi masyarakat Kabupaten Kaur, serta bisa memajukan pembangunan di Kabupaten Kaur. Untuk menuju Kabupaten Kaur Yang lebih maju dan Berseri. (Edison/ADV)