BENGKULU– Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Bengkulu menerima audiensi massa dari Gerakan Masyarakat Pengawas Birokrasi (Gemawasbi) dan Ormas Save Bengkulu, di ruang rapat DPRD, Senin (19/9/2022).
Audiensi tersebut menyambut aspirasi kelompok lembaga swadaya masyarakat (LSM) yang sebelumnya menyuarakan aksi demosntrasi di halaman Gedung DPRD atas kenaikan bahan bakar minyak (BBM) dan pengawalan bantuan langsung tunai (BLT).
Hadir menemui Wakil Ketua I DPRD Samsu Amanah, Wakil Ketua II Suharto, Anggota Komisi II Sri Rezeki, H Badrun Hasani, disambut Ketua Gemawasbi Bengkulu, Jevie Sartika.
Dalam tuntutannya, Jevie meminta agar pemerintah mengawasi penyaluran BBM yang ada di daerah agar tepat sasaran bagi penerimanya.
“Setelah adanya kenaikan ini kami minta agar jangan ada lagi penyaluran BBM yang tepat sasaran. Apalagi kita tahu bahwa pasokan BBM di daerah sudah menipis,” katanya.
Jevie juga meminta pemerintah agar dapat memberikan bantuan BLT BBM, BLT UMKM, dan BLT lainnya tepat sasaran. Kemudian meminta pemerintah dapat mengawasi lonjakan kenaikan harga barang di pasaran.
Jevie mengaku mereka mendukung kenaikan dan menerima kebijakan pemerintah, demi kemajuan bangsa dan tanah air Indonesia tercinta. Namun hal ini harus didukung dengan komitmen pemerintah mengawasi kebijakan.
“Kami juga meminta pemerintah agar dapat menaikkan upah kerja, agar dampak kenaikan BBM tidak terlalu dirasakan masyarakat kecil,” tegas Jevie.
Sementara itu, Wakil Ketua I Samsu Amanah menerima aspirasi massa yang meminta kebijakan tersebut agar dikawal.
“Kami mengapresiasi demo yang damai ini. Nanti akan langsung kami sampaikan tuntutan melalui surat terbuka kepada DPR RI agar diakomodir,” singkatnya. (adv)
1 Komentar