Bengkulu Utara – Kanit Intelkam Polsek Ketahun Polres Bengkulu Uatar Polda Bengkulu, Aiptu Dwi Saputro menghadiri acara Pergantian Antar Waktu (PAW) dan anggota Panitia Pemungutan Suara (PPS) pada acara pergantian antar waktu (PAW) di Desa Dusun Raja dari Sdri. Rina kepada sdr. Hermendi oleh Ketua Komisi Pemilihan Umum Bengkulu Utara di aula Kantor Camat Ketahun Desa Pasar Ketahun Kab.Bengkulu Utara, Selasa (01/08/2023)
Kegiatan tersebut di hadiri oleh Ketua KPU Bengkulu Utara bapak Santoso, Komisioner Divisi SDM KPU Bengkulu Utara Dedi Mulyadi, Kasubag Hukum dan Staf Ade Rianko, Ketua PPK Kecamatan Ketahun Zulfan Haryadi S.E., Sekcam Ketahun Sukarno, Kanit Intelkam Polsek Ketahun Dwi Saputro, Bhabinkamtibmas Polsek Ketahun Aipda Andi Marwanto, S.H., Kepala KUA Ketahun Muhammad Rohaniawan, Ketua dan anggota PPS Sekcam Ketahun.
“Kami hadir dan berikan ucapan selamat atas pelantikan anggota PAW yang baru dan selamat jalan bagi yang lama, selanjutnya kami berikan himbauan dan berharap agar kerjasama Desa, PAW dan masyarakat dengan Bhabinkamtibmas kedepan bisa lebih ditingkatkan untuk terciptanya rasa aman,” pungkasnya.
3 Komentar