Sinergitas Bersama, Tni – Polri Patroli di Wilayah Hukum Polsek Seluma

Seluma – Kamis, (14/09/2023) pukul 21.00 WIB s/d selesai personel Polsek Seluma dipimpin oleh Aipda Dedi Afriadi melaksanakan patroli bersama TNI (Koramil Tais). Adapun sasaran patroli kali ini yakni Dinas PMD Kabupaten Seluma di Kelurahan Pasar Tais Kecamatan Seluma Kabupaten Seluma. Unit Patroli Polsek Seluma bersama Personel Koramil 0425-01/ Tais dan Kodim 0425 Seluma melaksanakan giat patroli sebagai bentuk Sinergitas TNI-POLRI di Kabupaten Seluma dalam rangka memelihara situasi kamtibmas agar selalu kondusif. Melaksanakan patroli dan monitoring situasi di Dinas PMD Kab. Seluma, paska pelaksanaan pilkades serentak di wilayah Kab. Seluma. dan dalam pelaksanaan patroli situasi kantor PMD tempat penyimpanan surat suara hasil Pilkades sampai dengan saat ini masih dalam keadaan aman dan terkendali. Pada kesempatan tersebut Personil patroli menyampaikan imbauan kepada personel yang melaksanakan pengamanan di Kantor PMD Kab. Seluma agar tetap waspada dalam melaksanakan pengamanan surat hasil suara Pilkades.

Tinggalkan Balasan