Bengkulu Utara – Kapolsek Ketahun Iptu Freddy Simaremare S.H., bersama BhabinKamtibmas Aipda Ramadhona AS melaksanakan giat rapat koordinasi dengan OPD Perangkat Desa dan masyarakat terkait perencanaan persalinan dan pencegahan komlikasi (P4K) termasuk pemantauan ibu hamil resiko tinggi dalam rangka pencegahan stunting yang dilaksanakan di aula Puskesmas Kecamatan Ketahun pada pagi Selasa (16/07/2024).
Kegiatan tersebut di hadiri Kepala Puskesmas Nyi Ayu Nopa S.St, perwakilan Camat Kasi Sosial Sugiarto, Danramil Ketahun Kapten Inf Yudi Triawan, perwakilan dari KUA Kecamatan Ketahun, perwakilan Kader Desa sekecamatan Ketahun, dan Babinsa Koramil Kopda Jusmanto.
Kapolres Bengkulu Utara AKBP Lambe Patabang Birana S.I.K., M.H., melalui Kapolsek Ketahun Iptu Freddy Simaremare S.H., mengucapkan apresiasi kepada PKM Ketahun yang telah akreditasi di Bulan Maret kemaren serta apresiasi kepada Puskesmas yang sudah mengentri data 100 persen bayi atau balita.
“Kami Polri siap mendukung dalam giat yang dilaksanakan oleh pihak Puskesmas Ketahun dan memberikan penekanan agar kegiatan ini menjadi tanggung jawab bersama dengan meningkatkan komunikasi dan koordinasi yang baik,” ucap Kapolsek.
Terpisah juga Danramil Ketahun Kapten Inf Yudi Triawan selalu siap mendukung terkait dalam kegiatan Pemerintah dalam kesehatan ibu – ibu hamil khususnya penanganan stunting.
Selain itu maksud dan tujuannya dari rapat Koordinasi ini bahwa Kapus Ketahun Posyandu bukan milik perorangan akan tetapi milik bersama dan tugas ibu Kader akan semakin berat untuk kedepan.