Wabup Jon Firman Pandu Datangi PLN Cabang Solok : Sinergi dan Kolaborasi Percepatan Pemenuhan Kebutuhan Masyarakat Kabupaten Solok Akan Listrik

SOLOK,
JEJAKKEADILAN.COM —
Menindaklanjuti pertemuan dengan PLN Pusat di Jakarta beberapa waktu yang lalu (16/12/2025), Wakil Bupati Solok Jon Firman pandu didampingi oleh Sekda Medison mendatangi Kantor Perusahaan Listrik Negara (PLN) Cabang Solok, Senin (13/01/2025).

Kedatangan Wakil Bupati tersebut disambut langsung oleh Manejer Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Solok Abdul Aziz beserta jajaran di Aula Indo Puti Jati PLN. Selain didampingi Sekda.

Bacaan Lainnya

kegiatan ini juga dihadiri oleh Asisten I Syahrial, Asisten II Deni Prihatni, beberapa Kepala OPD, Kabag SDA Setda serta Camat se-Kabupaten Solok.

Dalam sambutannya Abdul Aziz menyampaikan apresiasinya kepada Wakil Bupati Solok beserta jajaran yang telah bersedia berkunjung langsung ke Kantor PLN, guna menindaklanjuti percepatan pemenuhan kebutuhan masyarakat di Kabupaten Solok terkait kelistrikan.

Ia menambahkan, terkait proposal yang sudah disampaikan pihak Pemda ke Pusat, Pihak PLN Solok sudah mendapat arahan serta perintah untuk membantu memfasilitasi usulan- usulan yang telah disampaikan Bapak Wakil Bupati beserta jajaran.

Pada pertemuan tersebut Jon Firman Pandu memaparkan secara garis besar apa yang menjadi kebutuhan bagi masyarakat Kabupaten Solok terutama yang masih belum terjangkau listrik.

Ia menambahkan selaku perwakilan Kabupaten Solok, Ia berharap Pihak PLN nantinya dapat membantu dan memfasilitasi kebutuhan masyarakat akan listrik sesuai dengan prosedur yang berlaku.

“Hari ini kami sampaikan data terkait kebutuhan akan layanan listrik masyarakat Kabupaten Solok, mohon nanti datanya divalidasi ke lapangan, dan mudah-mudahan data dan usulan yang kami berikan dapat terpenuhi.

Semoga dengan adanya kerjasama dan kolaborasi antara pihak Pemda dengan PLN, kita secara bersama dapat memberikan pelayanan yang optimal akan kebutuhan listrik kepada masyarakat Kabupaten Solok,” tutupnya. (Anggun Fitria).