Dempo Xler, Ketua Komisi 1 DPRD Provinsi Isi Kuliah Umum Acara Pelantikan Presidium MW KAHMI Bengkulu

LEBONG– Pengurus Majelis Daerah Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (MD KAHMI) Kabupaten Lebong periode 2022/2027 resmi dilantik. Pelantikan dilakukan oleh presidium MW KAHMI Bengkulu, Zacky Antoni, SH, MH, Sabtu (06/08/2022).

Selain pelantikan, acara juga diisi dengan kuliah umum oleh Dempo Xler, Ketua Komisi 1 DPRD Provinsi Bengkulu.

Presidium MD KAHMI Lebong yang dilantik yakni Koordinator Presidium, Herru Danaputra, ST, M.AK, dengan anggota presidium Willian Baktiar, S.I, M.Si, Gunadi Nopri, SP, MP, Nurmalina, SPd, Ujang Sutrismo, S.Sos dan Sekjen Hendri Gunawan, S.Pd.I, M.Pd.

Kegiatan dihadiri HMI Cabang Curup, ormas kepemudaan, ormas Islam, cerdik pandai, alim ulama serta undangan lainnya. (adv)

Tinggalkan Balasan

1 Komentar

  1. Ping-balik: fake information