Ketua Komisi II DPRD Provinsi Jonaidi SP, Lakukan Kunjungan ke Desa Lunjuk 

Ketua Komisi II DPRD Provinsi Bengkulu Dapil Seluma Jonaidi SP melakukan kunjungan ke Desa Lunjuk

Bengkulu, jejakkeadilan.com – Ketua Komisi II DPRD Provinsi Bengkulu Dapil Seluma Jonaidi SP melakukan kunjungan ke Desa Lunjuk Kecamatan Seluma Barat, dalam rangka menjaring aspirasi masyarakat Anggota DPRD Provinsi Bengkulu Dapil Seluma masa Persidangan Ke- I tahun sidang 2023.

Jonaidi mengatakan, acara reses diselenggarakan guna menyerap aspirasi dari masyarakat untuk pembangunan di setiap masing-masing Desa dengan tujuan meningkatkan perekonomian dan kesejahteraan masyarakat.

Bacaan Lainnya

“Sebelumnya kita juga sudah melakukan reses di Desa Kampai Kecamatan Talo. Dalam reses tersebut masyarakat banyak yang minta untuk dibangun jalan sentra produksi pertanian dan bantuan sarana pertanian,” ujar Jonaidi. Minggu 5 Maret 2023.

Lanjut anggota DPRD Provinsi dua Periode ini, mayoritas kelompok tani di desa-desa sekarang sudah banyak mati atau tidak berjalan. Jadi salah satu syarat untuk mendapatkan bantuan sarana tani ini harus berkelompok. Jadi harapannya kepada masyarakat agar dapat membuat kelompok tani kembali untuk mendapatkan bantuan sarana pertanian.

“Kami akan menyampaikan ke BPP di dinas penyuluh pertanian kabupaten seluma untuk turun ke desa-desa memberikan penyuluhan bagaimana cara membuat kelompok tani, karena saya lihat sekarang kelompok tani sekarang sudah banyak mati,” tegasnya.

Jonaidi juga menambahkan, agar setiap desa untuk membuat Kelompok Wanita Tani (KWT), hal tersebut dikarenakan salah satu persoalan ekonomi sekarang yaitu ketahanan pangan, ketahanan pangan di tingkat rumah tangga yang paling kecil adalah ketersedian bahan pangan di rumah masing-masing warga.

“Sekarang sudah ada program dari pemerintah provinsi bantuan untuk kelompok wanita tani, rata-rata bantuan senilai Rp 20 juta. Akan tetapi syaratnya harus mempunyai kelompok tani wanita,” ungkapnya.

Ditambahkannya, petani di Seluma haruslah berkelompok, mengingat banyak sekali anggaran yang dikucurkan Negara untuk bantuan sarana dan prasarana pertanian. Hanya saja, bantuan tersebut disalurkan melalui kelompok tani.

“Masyarakat haruslah berkelompok, supaya bisa mengmbil bantuan yang dikucurkan setiap tahunnya untuk pertanian. Silahkan bagi ada kelompok untuk buat profosal dan diserahkan ke saya,”imbuhnya. (Adv)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *